7 Gejala Diabetes di Pagi Hari Ini Sering Tak Disadari
Daftar Isi
- Gejala diabetes di pagi hari
- 1. Fenomena fajar
- 2. Rasa haus berlebih
- 3. Buang air kecil berlebih
- 4. Rasa lelah
- 5. Mulut kering
- 6. Lapar berlebih
- 7. Kesemutan
Diabetestak bisa disepelekan. Penyakitsindrom metabolik ini bisa memicu sejumlah gejala, termasuk di antaranya yang bisa dialami pada pagi hari.
Lantas, apa saja gejala diabetes di pagi hari? Simak penjelasannya berikut ini.
Diabetes merupakan penyakit kronis yang ditandai dengan tingginya kadar gula dalam darah. Kondisi ini terjadi karena pankreas tidak bisa memproduksi insulin dengan baik.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pilihan Redaksi
|
Untuk itu, penting bagi setiap orang mengetahui berbagai gejala diabetes agar bisa dideteksi dini.
Gejala diabetes di pagi hari
Diabetes menunjukkan berbagai gejala berbeda pada setiap waktunya. Beberapa di antaranya terlihat pada pagi hari.
Berikut beberapa gejala diabetes di pagi hari, melansir Times of India.
1. Fenomena fajar
Hiperglikemia pagi sering juga disebut sebagai 'fenomena fajar'. Kondisi ini terjadi saat kadar gula darah meningkat secara signifikan pada pagi hari, biasanya terjadi pada pukul 4-8 pagi.
Kondisi ini terjadi karena ritme sirkadian alami tubuh yang meningkatkan produksi glukosa dan hormon tertentu seperti kortisol dan hormon pertumbuhan. Hormon-hormon tersebut dapat menyebabkan resistensi insulin, yang memicu tingginya kadar gula darah saat bangun tidur.
2. Rasa haus berlebih
![]() |
Rasa haus berlebih merupakan salah satu gejala umum diabetes. Penderita diabetes sering kali bangun dengan perasaan haus berlebih karena tubuh berusaha mengatur kadar gula darah yang tinggi.
Ginjal bekerja lebih keras untuk menyaring dan menyerap kelebihan glukosa. Proses ini membutuhkan banyak cairan yang menyebabkan dehidrasi dan meningkatkan rasa haus.
3. Buang air kecil berlebih
Sering buang air kecil menjadi beberapa gejala diabetes yang terlihat pada malam dan dini hari.
Kadar gula darah yang tinggi membuat ginjal menyaring lebih banyak glukosa yang menarik air bersamanya. Akibatnya, produksi urine pun meningkat.
Orang dengan diabetes kerap terbangun di malam atau dini hari untuk buang air kecil. Akibatnya, kandung kemih pun penuh pada pagi harinya.
Lihat Juga :![]() |
4. Rasa lelah
Lelah saat bangun tidur bisa jadi salah satu tanda diabetes. Hal ini terjadi karena kadar gula darah yang tinggi.
Tingginya kadar gula darah mencegah tubuh menggunakan glukosa secara efisien sebagai energi.
Selain itu, sering buang air kecil di malam hari juga dapat mengganggu kualitas tidur dan memicu rasa lelah pada pagi hari.
5. Mulut kering
Bangun tidur dengan mulut kering merupakan tanda diabetes lainnya di pagi hari.
Kadar gula darah yang tinggi di pagi hari bisa menyebabkan dehidrasi. Pasalnya, tubuh menggunakan lebih banyak cairan untuk membuang kelebihan glukosa.
Akibatnya, mulut jadi kering pada pagi hari.
6. Lapar berlebih
![]() |
Malam hari sebelumnya Anda boleh saja makan dengan kenyang. Tapi, penderita diabetes bisa saja tetap terbangun dengan perut yang terasa lapar.
Peningkatan rasa lapar dikenal dengan sebutan polifagia. Kondisi ini terjadi karena sel-sel tubuh tidak mendapatkan cukup glokosa akibat resistensi insulin.
Akibatnya, otak memberi sinyal kepada tubuh untuk makan lebih banyak dalam rangkanya menyediakan energi yang diperlukan.
7. Kesemutan
Kesemutan atau mati rasa di tangan dan kaki bisa jadi gejala awal neuropati diabetik. Nama terakhir merupakan gangguan saraf yang disebabkan oleh tingginya kadar gula darah.
Gejala ini bisa juga terasa saat bangun tidur karena tekanan berkepanjangan pada saraf tertentu saat tidur.
Demikian beberapa gejala diabetes di pagi hari yang bisa jadi perhatian. Lakukan pemeriksaan jika Anda mengalami beberapa gejala di atas.
(责任编辑:综合)
- 9 Cara Agar Kucing Tak Lagi Pipis Sembarangan
- Cegah Banjir Saat Hujan Lebat, Pemkot Jaktim Bangun Enam Saluran Penghubung
- Bareskrim Amankan 2 Orang Terkait Kepemilikan Ekstasi Dalam Penggerebekan Kafe di Jakarta Selatan
- Ini Sebab dan Cara Mengatasi Mobil Overheat
- 5 Buah Penurun Asam Urat, Ampur Usir Rasa Sakit
- Pria Perlu Tahu, Wanita Tak Suka Disentuh di Area Ini saat Bercinta
- Sudah Bertemu Partai NasDem dan Demokrat, Kapan Giliran PKS? Anies Baswedan: Nanti Satu
- Fenomena Tech Winter Ubah Arah Investasi Modal Ventura
- Hotel Jepang Minta Turis Israel Tandatangan Tak Ikut Kejahatan Perang
- Ramai Wisatawan Batalkan Liburan ke Pangandaran Imbas Isu Megathrust
- INTIP: Buah Sumber Kalsium Terbaik
- Salat Jumat Terakhir di Masjid yang Dibangun Ahok, Anies: Mengesankan
- Terkuak! Penyebab dari Kecelakaan Tabrakan KA di Cicalengka
- Sabai Sabai dan Hidup yang Tak Perlu Terburu
- Bupati Purbalingga Diduga Terima Duit Haram Rp500 Juta
- Investree Resmi Dibubarkan, OJK Pastikan Adrian Gunadi Masuk DPO dan Red Notice
- 9 Kebiasaan yang Wajib Dihindari Sebelum Bercinta, Pasutri Wajib Catat
- Pasca Insiden Tembok Roboh, Proses KBM di MTsN 19 Jakarta Sementara Dialihkan ke MAN 11
- Ini Jadwal Debat Capres
- Sambut UU PDP, Grab Gelar Indonesia Privacy and Security Summit 2023